Kenalan Dengan 5 Young CEO Indscript, Yuk!

Sudah kenal dengan Indscript kan?
Yuk, cari tahu, siapa-siapa saja yang tergabung dalam di komunitas ini, yang pasti, orang-orang yang ada di belakang layar ini, memiliki peran yang cukup banyak untuk mendukung kelangsungan komunitas Indscript.

Dibawah Founder Indscript, yaitu Indari Mastuti, ada 5 perempuan muda yang didaulat menjadi Young CEO Indscript.

Ayo! kita kenalan sama mereka dan cari tahu apa saja sih yang mereka lakukan di Indscript.

dok.emakpintar.org

Nida Syauqiah 
Nida merupakan Young CEO Indscript digital atau mudakreatif.id, fokusnya pada digital marketing, yang tugasnya membantu kegiatan marketing indblack, indscript yang juga membuka jasa membuat web, landing page dll. Nida juga juga akan membuka E-course digital marketing dalam waktu dekat.

dok.emakpintar.org
Anina Mulyati
Anina terlibat sebagai Young CEO Indblack, dimana Indari Mastuti menciptakan manset tangan atau handsock dengan label Indblack.

dok.emak.org

Assifa Shakila atau Sifa
Sifa adalah Young CEO dari Indscript training center, yang fokusnya, melatih emak-emak untuk bisa berbisnis secara online dan offline.

dok.emakpintar.org
Lara Laurena Ananda atau yang biasa dipanggil Chika Ananda.
Chika adalah Young CEO dari Indscript writing, yang fokusnya ada pada penulisan, chika biasanya terlibat dalam pembuatan naskah, buku dan yang saat ini sedang banyak dilakukan olehnya adalah, membuat buku biografi. Chika juga terlibat dalam Private Writing Coaching, dimana emak-emak bisa membuat buku dalam 2 hari.

dok.facebook.com/vinnydayo
Vinny Nur Indah Lestari
Vinny adalah Young CEO Emakpintar.org
Emak pintar ini adalah komunitas yang menaungi 2 komunitas sekaligus, yaitu emak doyan bisnis dan emak doyan nulis.
Dan sebagian tugas Vinny adalah maintenance website emakpintar.org, kemudian juga membuat event-even untuk emakpintar.

Wiih, masih muda-muda ya mereka ini, tapi mereka benar-benar sangat produktif, doakan mereka jadi CEO beneran yah..begitu pesan mereka..
Lah..sekarang aja mereka sudah sebegitu hebatnya menjadi Young CEO gimana kelak mereka jadi CEO dewasa ya..hihihi..

Sukses ya..Young CEO Indscript!!!

#Indscriptwriting
#Indscriptcreative
#Indblack






Lita Widi H
Hey! Welcome to My Blog

Related Posts

Post a Comment